BRMP Lampung Hadiri Pelepasan Penyuluh Pertanian Daerah Provinsi Lampung ke Kementerian Pertanian
Bandar Lampung - Pelepasan Penyuluh Pertanian Daerah Provinsi Lampung ke Kementerian Pertanian (Kementan) pagi ini dilaksanakan di Lapangan Upacara Dinas KPTPH Provinsi Lampung (6/01/2025).
Turut hadir saat kegiatan Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Provinsi Lampung Bani Ispriyanto, Kepala Dinas KPTPH Provinsi Lampung Elvira Ummihani,Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Lampung Lili Mawarti, Kepala BRMP Lampung Endro Gunawan.
Pengalihan status penyuluh daerah ke pusat diharapkan dapat meningkatkan koordinasi, sinkronisasi kebijakan, serta efektivitas pelaksanaan program-program strategis Kementerian Pertanian. Hal tersebut dilakukan berdasarkan tindak lanjut Instruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2025 Tentang Pendayagunaan Penyuluh Pertanian Dalam Rangka Percepatan Swasembada Pangan.
Dengan pengalaman lapangan yang dimiliki, para penyuluh diharapkan mampu memberikan kontribusi nyata dalam perumusan kebijakan, pengembangan inovasi teknologi, serta peningkatan kualitas layanan penyuluhan secara nasional dalam mendorong peningkatan produksi, produktivitas, dan kesejahteraan petani.
Seluruh jajaran mengucapkan selamat dan sukses kepada para penyuluh pertanian, semoga amanah yang diberikan dapat dijalankan dengan penuh tanggung jawab serta memberikan manfaat besar bagi pembangunan pertanian Indonesia.
Sumber : Tim Medsos BRMP Lampung