Dukung Ekspor Kopi Nasional, BRMP Lampung Dampingi Delegasi Kementerian Jepang ke Tanggamus
Tanggamus - Dalam rangka menjamin keamanan pangan komoditas kopi yang akan di impor Negara Jepang dari Indonesia, Tim Perwakilan Kementerian Kesehatan, Ketenagakerjaan, dan Kesejahteraan Jepang mengunjungi salah satu sentra kopi di Lampung di KUB "Mawar" serta lahan kebun milik petani di Kecamatan Sumberejo dan Pulau Panggung Kabupaten Tanggamus.
Hadir saat kunjungan ini Direktur Hilirisassi Hasil Perkebunan Ditjenbun Kuntoro Boga Andri, Ka. BRMP Lampung Endro Gunawan, Ka. Dinas Perkebunan Provinsi Lampung, BKHIT Lampung, dan Kepala Dinas Bunnak Kabupaten Tanggamus.
Saat kunjungan, tim melihat proses produksi kopi mulai dari aspek budidaya, panen, pasca panen, sortasi, sampai dengan selesai. Selain itu kunjungan ini juga pembinaan keamanan pangan produk biji yang dihasilkan Provinsi Lampung sebagai salah satu penghasil kopi robusta terbesar di Indonesia, harapannya para pelaku rantai nilai produk biji kopi di Lampung lebih termotivasi untuk selalu menghasilkan biji kopi bermutu dan aman bagi konsumen.
Sumber : Tim Medsos BRMP Lampung